BENGKALIS - Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Bengkalis masih menunggu rekomendasi Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PKS terkait arah usungan untuk Pilkada 2024 Bengkalis. Hal ini diungkap langsung Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PKS Bengkalis Sanusi kepada awak media, Senin (15/07/2024) sore. 

"Kita saat ini tinggal menunggu arahan dari DPP, begitu keluar kita akan jalankan," terangnya.

Menurut dia, dari DPD PKS Bengkalis saat penjaringan tingkat Kabupaten Bengkalis sudah selesai, Pemanggilan DPP ada dua nama yang muncul yakni Khairul Umam dan Kasmarni. 

"Kalau kita kemarin ditingkat DPD PKS sudah selesai mengusulkan nama-nama," terangnya.

Saat ditanya proses pencalonan KU - EET Sanusi menyatakan untuk pencalonan Khairul Umum dan Indra Gunawan Eet ini masih terus berkomunikasi dengan partai lain. Karena kalau hanya PKS dan Golkar saja sebagai pengusung masih kurang satu kursi saja.

"Partai lain kita sudah berkomunikasi, termasuk dengan pimpinan Partai Demokrat Riau Agung Nugroho. Saat ini untuk Golkar sudah jelas mengarah ke kita," jelasnya.

Menurut dia, untuk saat ini memang tinggal menunggu rekomendasi PKS saja. Begitu rekomendasi keluar pihaknya yakin banyak partai yang akan merapat.

"Kita yakin begitu dapat rekomendasi PKS dan pasangan Khairul Umam dan Indra Gunawan Eet ini deklarasi akan banyak partai lain merapat akan kita rangkul semua," tandasnya. (Red)

Editor: Broto.